Tour Hiu Paus Teluk Saleh

Rp1.300.000

Detail Harga Paket

*Peserta lebih dari 10 orang / group, silahkan menghubungi kami!

Harga Sudah Termasuk

  • Transportasi AC PP Pulau Lombok – Desa Labuan Jambu
  • Tiket penyeberangan kapal ferry PP Pelabuhan Kayangan – Pelabuhan Poto Tano
  • Satu malam akomodasi/hotel di Desa Labuan Jambu
  • Perahu nelayan tradisional menuju Bagang di Kawasan Teluk Saleh
  • Sarapan sederhana saat di atas perahu/Bagang
  • Perlengkapan snorkeling
  • Camera under water
  • Entrance Fee Kawasan Wisata (Biaya Konservasi dan Uang Desa)
  • Air mineral selama program

Exclude

  • Makan dalam perjalanan Lombok – Sumbawa PP
  • Keperluan pribadi lainnya

Syarat & Ketentuan

  1. Paket tour di atas adalah PRIVATE dan tidak digabung dengan peserta lain
  2. Harga dapat berubah sewaktu-waktu sebelum adanya pembayaran DP
  3. Anak usia sampai dengan 3 tahun tidak dikenakan biaya (free of charge)
  4. Paket diatas hanya berlaku untuk wisatawan domestik
  5. Transportasi yang digunakan adalah transportasi AC standar pariwisata dengan ketentuan sebagai berikut:
    • 1 – 4 orang menggunakan Avanza
    • 5 – 6 orang menggunakan Innova
    • 7 – 15 orang menggunakan Hiace
  6. Tanggal tour fleksibel menyesuaikan dengan permintaan anda
  7. Booking paket dilakukan dengan membayar down payment sebesar 30%
  8. Sisa pembayaran dapat ditransfer saat program tour berjalan

Tour Hiu Paus Sumbawa merupakan salah satu destinasi baru bagi para traveler, spot baru ini kami rekomendasikan bagi anda yang hobi menyelam atau snorkling menikmati keindahan bawah laut pantai yang berada di teluk saleh sumbawa yang exotik dan ditemani dengan hiu paus yang hidup di sekitaran teluk tersebut.

nikmati moment yang tak terlupakan bersama Zehra Lombok Trans pada tour kali ini, karna anda akn di temani oleh pemandu wisata yang berpengalaman.

Itinerary Tour Hiu Paus Sumbawa (Start & Finish Lombok)

Hari 1: Overland Lombok – Sumbawa

10.00Anda akan kami jemput Bandara Lombok / Kota Mataram / Kawasan Senggigi, kemudian menuju Pelabuhan Kayangan, Lombok Timur

12.00 Tiba di Pelabuhan Kayangan, kemudian menyeberang menggunakan kapal ferry menuju Pelabuhan Poto Tano, Sumbawa

14.00 Tiba di Pelabuhan Poto Tano, perjalanan dilanjutkan menuju Desa Labuan Jambu selama 5 jam ke depan

20.00 Tiba di Desa Labuan Jambu, check in hotel dan istirahat

Hari 2: Berenang Bersama Hiu Paus – Transfer Out Ke Lombok (B)

03.30 Morning call pagi dini hari dan persiapan menyeberang menngunakan perahu nelayan setempat menuju Perahu Bagang di sekitar Perairan Teluk Saleh.

05.30 Tiba di Kawanan Perahu Bagang, menunggu sambil mencari Bagang mana yang terdapat Hiu Paus. Jika sudah ditemukan, perahu kita akan disandarkan pada Bagang yang terdapat Hiu Paus.

06.00 Adalah waktu untuk memulai snorkeling dan berinteraksi dengan Hiu Paus. Sarapan sederhana akan disajikan diatas Bagang/Perahu.

08.00 Kembali ke Desa Labuan Jambu, Kecamatan Tarano.

10.00 Tiba di Desa Labuan Jambu, check out hotel kemudian melanjutkan perjalanan darat kembali ke Pelabuhan Poto Tano.

15.00 Tiba di Pelabuhan Poto Tano, kemudian menyeberang menggunakan kapal ferry menuju Pelabuhan Kayangan Lombok

17.00 Tiba di Pelabuhan Kayangan, kemudian anda akan kami antarkan ke hotel anda di Kota Mataram / Kawasan Senggigi

19.00 Tiba di hotel dan istirahat. Program selesai

NB : Kami tidak bisa melawan kehendak alam, karenanya jika setiba di lokasi kita tidak beruntung untuk dapat melihat Hiu Paus, kami akan mengembalikan pembayaran anda sebesar Rp 1.000.000 dari total harga yang telah anda bayarkan.

Apa Itu Tour Hiu Paus?

Tour Hiu Paus adalah wisata edukasi dan eksplorasi laut yang berpusat di sekitar perairan Pulau Moyo dan Teluk Saleh, Sumbawa. Hiu paus, adalah salah satu spesies hiu terbesar di dunia. Mereka dikenal ramah dan sering terlihat di perairan Teluk Saleh, terutama pada musim-musim tertentu.

Aktivitas yang Dapat Dilakukan

  1. Berenang dengan Hiu Paus
    Aktivitas utama dalam tour ini adalah berenang bersama hiu paus. Dengan menggunakan peralatan snorkeling, Anda dapat melihat keindahan hiu paus dari dekat, tentunya dengan panduan operator wisata yang profesional.
  2. Snorkeling dan Menikmati Keindahan Bawah Laut
    Selain hiu paus, perairan di sekitar Teluk Saleh dan Pulau Moyo menawarkan terumbu karang yang memukau dan berbagai jenis ikan tropis. Ini menjadi kesempatan sempurna untuk snorkeling.
  3. Fotografi Alam
    Laut Flores adalah surga bagi pecinta fotografi. Anda bisa mengabadikan momen bersama hiu paus atau pemandangan laut yang jernih dengan latar belakang pegunungan Sumbawa.
  4. Wisata Edukasi
    Pemandu wisata akan memberikan informasi tentang kehidupan hiu paus, konservasi laut, dan pentingnya menjaga ekosistem perairan kepada para wisatawan.

Lokasi dan Cara Menuju ke Sumbawa

Tour Hiu Paus biasanya dimulai dari Sumbawa Besar. Untuk mencapai lokasi ini:

  • Dari Lombok: Anda bisa menggunakan kapal ferry dari Pelabuhan Kayangan menuju Pelabuhan Poto Tano, kemudian melanjutkan perjalanan darat ke Sumbawa Besar.
  • Dari Bali atau Jakarta: Gunakan penerbangan langsung ke Bandara Sultan Muhammad Kaharuddin III di Sumbawa Besar.

Dari Sumbawa Besar, perjalanan ke Teluk Saleh atau Pulau Moyo biasanya dilakukan dengan perahu motor yang disediakan oleh operator wisata.

Biaya Tour Hiu Paus Teluk Saleh Sumbawa

Harga untuk mengikuti Tour Hiu Paus Teluk Saleh ini bervariasi tergantung pada operator wisata yang Anda pilih. Berikut estimasi biayanya:

  • Paket Perorangan : Mulai Dari Rp. 3.000.000 / orang
  • Paket Grup: Rp1.500.000 – Rp2.500.000 per orang, termasuk transportasi laut, peralatan snorkeling, dan pemandu.

Waktu Terbaik untuk Berkunjung

Hiu paus biasanya terlihat di Teluk Saleh antara bulan Mei hingga September, ketika suhu air laut lebih hangat. Waktu terbaik untuk memulai tour adalah pagi hari, sekitar pukul 07.00 hingga 09.00, saat air laut masih tenang dan visibilitas sangat baik.

Tips Mengikuti Tour Hiu Paus Teluk Saleh

  1. Pilih Operator Wisata Terpercaya
    Pastikan Anda memilih operator yang memiliki reputasi baik dan mengutamakan keamanan wisatawan.
  2. Gunakan Peralatan yang Tepat
    Operator wisata biasanya menyediakan peralatan snorkeling, tetapi Anda juga bisa membawa peralatan sendiri untuk kenyamanan lebih.
  3. Jaga Jarak Aman dengan Hiu Pasu
    Meskipun ramah, hiu pasu tetap merupakan satwa liar. Jangan mencoba menyentuh atau memberi makan mereka.
  4. Bawa Kamera Tahan Air
    Mengabadikan momen bersama hiu paus adalah kenangan tak ternilai. Pastikan kamera Anda tahan air atau gunakan casing pelindung.
  5. Hormati Alam
    Jangan membuang sampah sembarangan, dan ikuti semua arahan pemandu wisata demi menjaga ekosistem laut tetap lestari.

Tour Hiu Paus Teluk Saleh adalah pengalaman yang menggabungkan petualangan, edukasi, dan keindahan alam. Dengan perencanaan yang matang, Anda dapat menikmati momen tak terlupakan bersama hiu pasu di habitat aslinya.

Jadi, apakah Anda siap menjelajahi keindahan laut Sumbawa? Segera rencanakan perjalanan Anda dan jadikan tour Hiu Paus sebagai salah satu bucket list Anda!

Reviews

There are no reviews yet.

Be the first to review “Tour Hiu Paus Teluk Saleh”

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top